Saturday, March 22, 2014

Tenfuku Bureddo

Di dekat rumah, ada toko roti dan kue, namanya Tenfuku Bureddo. Tepatnya di Jl. Taruna Jaya Cibubur. Saya sering lewat sini, tapi baru kali ini mampir. Dekorasinya bergaya Jepang tempo dulu. Roti, kue, selai, margarine, keju dan butter diatur di dalam rak-rak kayu berwarna hijau. Di dindingnya, ditempel cross stitch bergambar bunga-bunga dan burung. Di sisi dinding yang lain terdapat freezer untuk kue tart, pudding dan minuman dingin, sedangkan di dinding sisi lain ada rak display untuk menyimpan berbagai jenisTenfuku Coffee dan topi-topi berlogo Lions berwarna hitam. 
Saya suka dengan dekorasinya. Tempatnya sederhana tapi bersih, dan dekorasinyamengingatkan saya tentang masa-masa kecil dulu. 
Sedangkan rotinya, rasanya lumayan enak, seperti roti-roti jaman dulu. Harganya pun cukup murah. Lebih murah dari Sari Roti. Tapi Enzo dan Dante tidak terlalu suka, bisa jadi karena masih kenyang juga ya :)

No comments:

Post a Comment